Friday, February 10, 2012

Indahnya Berbagi...


Berbagi ilmu dengan ibu-ibu binaan 'Rumah Zakat' Bekasi Timur

Assalamualaikum........

Just want to share, pengalaman yg sangat menyenangkan tiap kali bisa berbagi dengan orang lain....

Saya seneng banget waktu dihubungi oleh mbak Ira dan mas Ade untuk bisa berbagi sedikit ilmu per-kue-han dengan ibu2 binaan “Rumah Zakat” Bekasi Timur. Yang nggak kalah menyenangkan adalah saat tahu persis bahwa ibu-ibu ini sangat antusias sekali waktu dikasih tau bahwa kita akan membuat kue coklat.

Dalam pelatihan ini peserta bukan sekedar diajarkan membuat kue saja akan tetapi juga diajak berhitung mengenai modal untuk membuat kue dan juga kemungkinan harga kue yang layak untuk dijual. Responnya luar biasa, mereka senang sekali… karena ternyata dari pekerjaan membuat kue coklat yg sangat mudah ini bisa menghasilkan uang.

Semoga meng-inspirasi teman-teman untuk terus bisa berbagi ilmu yg bermanfaat ke masyarakat secara langsung.

Salam Berbagi

Afia Lindra

No comments:

Post a Comment